Bumi rejo, 15 Juni 2023
Desa Bumi Rejo kecamatan Pagelaran Provinsi lampung.
Kelas ibu hamil adalah kelompok belajar bagi para calon ibu tentang kesehatan bagi ibu hamil secara keseluruhan. Tujuan diadakannya kelas ini adalah mengedukasi ibu hamil agar dapat menjalani proses kehamilan dan persalinan lancar, serta melalui fase awal kehidupan bayi dengan bekal pengetahuan dasar.
Tujuan kelas ibu hamil adalah meningkatkan pengetahuan, merubah sikap dan perilaku ibu agar memahami tentang kehamilan, perubahan tubuh dan keluhan selama kehamilan, perawatan kehamilan, persalinan, perawatan nifas, KB pasca persalinan, perawatan bayi baru lahir, mitos / kepercayaan / adat istiadat setempat.
Di kelas ini, ibu hamil akan belajar bersama tentang kesehatan ibu hamil hingga perawatan bayi baru lahir, penyakit menular, dan akte kelahiran. Mereka akan diskusi dan tukar pengalaman tentang kesehatan ibu dan bayi secara menyeluruh dan sistematis
Kelas ibu hamil yang bertempat diBalai pekon Bumirejo, rutin dilaksanakan setiap bulan yang akan dihadiri para ibu hamil, bidan desa dan bidan dari puskesmas, serta para kader KPM dan kader RDS.
-
Erni permata dewi
30 November 2022 07:29:55
Assalamuakum. Saya dari yogyakarta, gading rejo pringsewu. Saya lulusan sarjana pertanian dan saya berminat...