Pekon Bumi Rejo

Kec. Pagelaran
Kab. Pringsewu - Lampung

Info
Selamat Datang di website resmi Pekon Bumirejo, berikan saran dan kritik demi majunya desa kami

Artikel

Mengenal Lebih Jauh Tentang Stunting

Administrator Bumi Rejo

04 Februari 2021

72 Kali dibuka

Stunting tidak hanya kekurangan gizi kronis sehingga anak terlalu pendek untuk usianya, tetapi juga berdapak pada tingkat kecerdasan anak, lalu apakah stunting itu? Stunting (Pendek) adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita akibat kekurangan gizi kronis/menahun terutama dalam 1000 hari pertama (sejak janin dalam kandungan sampai anak usia 2 tahun. 

Otot anak sulit berkembang dan tubuh sulit tumbuh merupakan bahaya dari stunting, hal ini bisa menghambat pertumbuhan otak anak, menurunkan kualitas belajar dan produktivitas di usia dewasa, mengancam meiningkatnya penyait tidak menular seperti obesitas, hipertensi atau diabetes.

Stunting dapat dicegah dengan pola hidup sehat diantaranya dengan menjaga sanitas yaitu usahakan selalu menggunakan air bersih, jamban sehat dan biasakan cuci tangan sebelum beraktivitas. Dengan pola asuh yang benar yaitu memberikan ASI (air susu ibu) eklusif, makanan pendamping asi, imunisasi, pemantauan tumbuh kembang ditambah dengan pola makan yang mememnuhi syarat hidup sehat yaitu dengan tercukupinya karbohidrat, protein, buah buahan serta sayuran.

Pemerintah Pekon atau Desa mempunyai peran penting untuk mencegah Stunting diantaranya dengan melakukan:

  1. sosialisasi kebijakan pencegahan stunting kepada masyarakat,
  2. melakukan pendataan dan pemetaan terhadap kelompok sasaran,
  3. penyusunan rencana aksi pencegahan stunting di Pekon,
  4. pembentukan dan pengembangan Rumah Desa Sehat (RDS), yang mempuyai fungsi:
    • sebagai pusat informasi pelayanan sosial dasar di pekon;
    • ruang literasi kesehatan di pekon;
    • wahana komunikasi, informasi dan edukasi tentang kesehatan di pekon;
    • forum advokasi kebijakan dan pembangunan pekon di bidang kesehatan;
    • pusat pembentukan dan pengembangan kader pembangunan manusia.
  5. menyelenggarakan rembuk stunting Pekon,
  6. membentuk Kader Pembangunan Manusia (KPM) yang mempunyai tugas:
    • mensosialisasikan kebijakan pencegahan stunting termasuk memperkenalkan tikar pertumbuhan sebagai alat deteksi dini stunting;
    • mendata sasaran rumah tangga 1.000 HPK melalui peta sosial Pekon dan pengkajian kondisi pekon;
    • memfasilitasi pekon untuk mengoptimalkan penggunaan pendataan pekon dalam perencanaan dan penganggaran;
    • mengusulkan kegiatan kepada pemerintah pekon dalam upaya pencegahan stunting;
    • memfasilitasi suami ibu hamil dan bapak dari anak usia 0-23 bulan untuk mengikuti kegiatan konseling;
    • mendorong masyarakat untuk berpartisipasi dalam perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan pembangunan pekon untuk mencegah stunting;
    • berkoordinasi dan bekerjasama dengan pihak-pihak terkait yang berperan dalam pencegahan stunting.
  7. meningkatkan pelayanan Posyandu, pelayanan kegiatan pengasuhan, penyuluhan pola hidup sehat pada PAUD dan kegiatan lainnya,
  8. meningkatkan atau membangun sarana dan prasarana intervensi gizi sensitive sesuai dengan kewenangan.

"Stunting dicegah kecerdasan anak meningkat mari bersama kita tanggulangi stunting"

 

 

Kirim Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Captha

Komentar Facebook

Aparatur Desa

Pj. Kepala Pekon

M. SOFYAN,S.Kom

Sekretaris Pekon

SUMITRO

KAUR KEUANGAN

CITA DENTI ARTIKA

KAUR PERENCANAAN

MEDI RAHARJO

KASI KESEJAHTERAAN

RISKA DWI APRIYANI, A.Md,P

KASI PEMERINTAHAN

MELA ADHILIA

KADUS 1

DANANG NATUPANERI

Operator Smart Village

FARA FARISTA

Kasi Pelayanan

M. NUR SAHID UBADY

KAUR TATA USAHA

MAMAN KURNIAWAN

KADUS 2

FAIZ FAUZI

Operator Smart Village

INTAN ADHASYAH VIRA

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Pekon Bumi Rejo

Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu, Lampung

Jam Kerja

Hari Mulai Selesai
Senin 08:00:00 16:00:00
Selasa 08:00:00 16:00:00
Rabu 08:00:00 16:00:00
Kamis 08:00:00 16:00:00
Jumat 08:00:00 16:00:00
Sabtu Libur
Minggu Libur

Transparansi Anggaran

APBDes 2024 Pelaksanaan

Pendapatan

AnggaranRealisasi
Rp 15.000.000,00Rp 15.000.000,00

Belanja

AnggaranRealisasi
Rp 421.602.847,00Rp 412.356.376,00

APBDes 2024 Pendapatan

Hasil Usaha Desa

AnggaranRealisasi
Rp 15.000.000,00Rp 15.000.000,00

APBDes 2024 Pembelanjaan

Bidang Penyelenggaran Pemerintahan Desa

AnggaranRealisasi
Rp 421.602.847,00Rp 412.356.376,00

Lokasi Kantor Pekon

Latitude:-5.360443275882948
Longitude:104.92733001708986

Pekon Bumi Rejo, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu - Lampung

Buka Peta

Wilayah Pekon